Dec 25, 2012

Modifikasi Lotusmoon sd Dec 2012 .. and Next Year Project

Setelah Lotusmoon berparkir di rumah... pelan2 pembenahan di mulai ...

February 2012
* Tune Up, 
* Ganti Oli (Shell Helix HX5)
* kuras Radiator dan isi Radiator Coolant
* Ganti Fanbelt (udah retak2)

* Pasang Kaca Film depan (KF 80 .. Merk Lupa.. )
* Pasang Alarm & beli Steerlock - biar aman kalo parkir dimanapun.. :)

* Karena kaki2 agak bunyi, benahi kaki2 di Jimmy Ball Join
ternyata memang benar.. ball join kiri dan kanan.. juga long teirod kiri kena.. 
setelah dibenerin.. ilang dech bunyi2 nya...
-----------------------------------------------------------------------------------------------------
Maret 2012 
* Ganti Lampu Kabin depan dgn LED 24 Mata..
-----------------------------------------------------------------------------------------------------
April 2012
* berawal setelah demo BBM, ternyata BBM jadi jelek banget.. 
mnr senior2 di KCI (Karimun Club Indonesia).. kudu ganti fuelpump membran..
jadi judulnya pake fuelpump spt di Katana..

akhirnya lotusmoon pasang dech.. fuelpump membran + bensin filter Katana


walau beresiko oli mesin berkurang (spt di ungkapkan mbah unggul dlm postingnya )
tapi ga khawatir.. asal :
1. stlh 2 thn.. ganti membran nya
2. rajin2 cek oli mesin.. 

* Karimun nech standar penyakitnya itu suka mendadak tersendat2.. yg diikuti dgn rpm naik ...
penyakit ini karena pulley AC nya yg kegedeean..
dari hasil riset om HT (sesepuh K3) yg lalu di confirm oleh Om Roni dan Om Adnan, Pulley V2 by MaxxPart adalah WAJIB ganti untuk karimun Kotak.. biar tersendat2nya hilang.. 
nah part ini yang asli bisa didapatkan di om HT ... kalo dapet dari yg lain selain yg direkomend om HT, perlu curiga tuch... penjiplak bukan.. (saya berani jamin.. krn saya ditunjukan catatan progres risetnya.. )
sooo .. Lotusmoon pun ikut ganti pulley AC yg akhirnya hilang tersendatnya.. juga relatif jadi lebih irit...

ini penampakan pulley nya .. yg kiri itu penggantinya... yg hitam itu yg aslinya.. 

kalo nemu yg warnanya beda.. hati2 yaa... 









-----------------------------------------------------------------------------------------------------
May 2012
* untuk improve pengapian.. Lotusmoon masih pakai Koil dan kabel busi standar.. 
hanya ditambah TDK - Coil Stabiliser dari bahan Carbon Ceramic, yg fungsinya untuk memaximalkan aliran listrik ke busi...
TDK ini cukup murah meriah, tapi mnr saya pribadi cukup mengangkat performa pengapian dari Lotusmoon... (sementara celengan masih dialokasi untuk Header)
 

Vacuum Advancer (VA) ... nah vacuum ini nambah panjang nafas tarikan Lotusmoon.. untuk naek RPM sampe 8000 pun.. lancar habis.. 


nah.. waktu pasang VA ini, ternyata Karburator Lotusmoon perlu dibersihkan .. so akhirnya Karburator Lotusmoon pun di bersihkan... ternyata skep 2 mampet.. 
ini photo Karburator Lotusmoon yg lagi di bersihin ama Pak Karjo (Bengkel Rym) .. thank you pak.. you're the best..
-----------------------------------------------------------------------------------------------------
Juli 2012
* setelah bbrp bulan pake Kaca film baru.. lama2 berasa juga.. lampu depan koq redup amat.. atas recommend om HT.. akhirnya Lotusmoon pake Osram NBR+
diatas penampakan Lotusmoon dari belakang.. terang banget nyorotnya.. 
* juga Lotusmoon ganti lampu yg untuk di plat nomor belakang..

* Trus untuk improve kualitas bensin.. setelah cek ricek di internet.. Lotusmoon pun pake TurboMag.. magnet untuk menstabilkan partikel bensin .. ada perubahan dalam konsumsi bensin yg lumayan.. terkombinasi dengan TDK ... dari 1:8 jadi 1:9 

* Emblem Transformer di Lotusmoon.. dan juga nama Lotusmoon ditemukan bulan Juli ini
-----------------------------------------------------------------------------------------------------
 Agustus 2012
* Mupeng liat postingan dari Om Edo - K3.. Lampu Speedometer Lotusmoon pun ganti LED jadi Putih....
ehmm seger liatnya..




* pasang juga F1 Stop Lamp biar aman waktu ngerem.. 

----------------------------------------------------------------------------------------------------- 
September 2012
* Sudah waktunya Lotusmoon Ganti Oli.. so sekalian ganti oli.. Lotusmoon dibersihin dulu ruang bakarnya .. pake Carbon Clean ...
 

weleh kotor banget ya ruang bakarnya.. tuch hasil carbon cleannya..
lalu Lotusmoon isi oli dengan Castrol Magnatec 10W-40, Plus Nanotech dari om Edo

makin ngacir tapi irit nech Lotusmoon .... buktinya waktu ke bandung.. PP cuma beli bensin sekali doank .. isi 140rb..  
-----------------------------------------------------------------------------------------------------
October 2012 - Lagi sibuk.. jadi agak di cuekin dulu dech Lotusmoonnya
-----------------------------------------------------------------------------------------------------
November 2012
* Gara2 kena macet 4 jam dari Kuningan ke Senayan... akhirnya Lotusmoon pun harus pasang pengenteng kopling.. secara kaki kiri sampe ke pinggang kiri.. dah kebas2 nech...
* Lalu gara2 lampu depan mendadak ga nyala, pas malem lagi.. jadinya selama 2 hari .. pake lampu jauh pas malem.. (weleh padahal baru ganti lampu khan bulan Juli kemarin).. setelah di cek.. connector yg dibawah stir.. ternyata dah agak hangus.. berbahaya banget.. bisa kebakaran tuch... 
soo jadinya ... emang kudu pasang Relay set MX-11 . (picture : cara pasang MX-11 by MaxxPart)

-----------------------------------------------------------------------------------------------------
December 2012
* Celengan dah siap di bobok untuk header.. tapi mendadak Menkeu mengingatkan ... dari awal emang cita2 Lotusmoon mau ganti jok pake kulit.. secara.. semua kursi dah kena pipis my boys... juga untuk higienis.. 
akhirnya.. Lotusmoon ganti jok pake MBtech , doortrim dan pasang Karpet dasar Kulit ....
dipilih warna hitam semua.. terinspirasi dari Nissan Juke.. juga biar ga gampang kotor... 
 
resik2 dah suasana dalam Lotusmoon... 

ps. buat temen2 yg blon pernah bongkar karpet dasarnya.. kalo ada waktu.. sempatkan .. cabut jok, buka karpet dasarnya dan busa dibawah tiap bangku.. trus di pel...\
waktu Lotusmoon bersihin.. weleh2.. peninggalan2 pemilik lama buanyak banget.. trus juga ada kecoa kecil2  .. ampun daaachhh..ternyata selama ini Lotusmoon ada penumpang gelappp .. 

* gara2 kena tabrak sekitar bulan maret.. lampu belakang Lotusmoon dah kayak aquarium... air masuk.. so bahaya banget... jadi akhirnya ganti lampu belakang juga .. 
lampu belakangnya yg baru.. di kasih Sticker Transparant dulu.. juga bagian samping2 di seal... biar ga gampang bocor

penampakan Lotusmoon setelah pasang MX-11 dan ganti lampu belakang...


* terakhir.. Jam termometer in out dan voltmeter.. terpasang di Lotusmoon....

so.. itu progress dari Lotusmoon tahun ini... 
-----------------------------------------------------------------------------------------------------
Buat Next Year Project :
1. Ganti Header : biar buangan lebih lancar.. jg lebih bertenaga dan irit.. 
2. Ganti Rem + Minyak Rem : safety dari peningkatan tenaga
3. Adapter OAF + K&N : biar tarikan nafasnya lebih lega seiiring peningkatan buangan
4. Valen Dumper 3cm untuk belakang : biar lebih nyaman di jalanan berlubang...
5. kalo ada budget : Ganti Ban + Velg 14"


Specifikasi Karimun Classic



DIMENSIONS
Overall length mm 3.410
Overall width mm 1.575
Overall height mm 1.705
Wheelbase mm 2.335
Front tread mm 1.360
Rear tread mm 1.355
Minimum turning radius m 4.8

WEIGHT
Curb weight 865 kg
Gross weight 1.325 kg

ENGINE
Type F 10 A (SOHC)
Displacement 4 in-line
Number of valves 8
Piston displacement cc 970
Bore x Stroke mm 65.5 x 72
Compression ratio 8.8 : 1
Maximum output ps/rpm 55/5.500
Maximum Torque kgm/rpm 10.2/4.000
Fuel distribution Carburetor

TRANSMISSION
Type 5 M/T
Gear ratio
1 3.818
2 2.277
3 1.521
4 1.030
5 0.783
Reverse 3.583
Final gear ratio 4.705

CHASSIS
Steering Rack & Pinion, electric power steering
Brakes Front Ventilated disc
Rear Leading & trailing drums
Suspension Front McPherson strut, with coil spring, stabilizer
Rear isolated trailing link & coil spring
Tires 165/65-R13

CAPACITY
Seating Persons 5
Fuel tank Liters 42

Modifikasi Mesin - Naturally Aspirated

Naturally Aspirated? Apa itu?

Yang akan saya share adalah tentang modifikasi mesin yang masih dalam koridor NA (Naturally Aspirated). Modifikasi dalam scope NA modifikasi belum mengadopsi teknik2 forced induction, seperti penggunaan turbocharger atau supercharger.

Pada implementasinya modifikasi NA mencakup beberapa stage. 
Stage pertama sering disebut modifikasi IHE, kependekan dari Intake-Header-Exhaust. Kalau menurut saya, stage ini bisa ditambahkan dengan modifikasi dari Ignition. 
Stage kedua bisa dilakukan dengan melakukan Porting and Polished (PnP). Beberapa modifikator mendefinisikan stage kedua ini dengan menambahkan perangkat piggyback untuk mesin2 dengan sistem injection.

NA Stage 1 (IHE + Ignition)

Modifikasi IHE pada dasarnya usaha2 untuk membuat mesin 'bernafas' lebih lega. 

1. Intake

Modifikasi pada Intake bertujuan agar dapat menghisap udara yang lebih bersih, lebih banyak, dan sebisa mungkin lebih dingin. Dengan lebih banyak udara yang terhisap, maka akan lebih besar pula volume udara yang akan digunakan dalam pembakaran. Kemudian, seperti diketahui, udara yang telah 
bercampur bensin setelah dihisap kedalam ruang bakar akan ditekan/dikompresi oleh piston sebelum dibakar oleh busi. Pada saat langkah kompresi ini maka udara akan dimampatkan sehingga akan mengembang. Udara yang dingin akan memiliki densitas/kerapatan yang tinggi, sehingga ketika dimampatkan faktor pengembangannya masih tinggi, sehingga akan menghasilkan kompresi yang tinggi pula. Sementara bila udara yang sudah panas dimampatkan, maka faktor pengembangannya tidak akan besar lagi. Ini yang sering dikeluhkan orang kenapa pada saat jalan macet di siang hari mesin seakan kehilangan tenaga, karena udara yang dihisap mesin melalui filter udara memang sudah cukup panas.
Untuk itu modifikasi pada sistem pemasukan udara (Intake) dapat dilakukan dengan mengganti filter udara orisinil yang berbahan kertas dengan filter udara aftermarket yang berkarakter free-flow, seperti K&N, JFC, Simota, dll. Bisa ditambahkan perangkat CAI (Cold Air Intake) guna mendapatkan udara yang relatif lebih dingin.

2. Header

Orisinilnya, Mumun (dan kebanyakan mobil lain) menggunakan sebuah manifold pada awal sistem pembuangannya. Dari lubang/port klep pembuangan mesin di semua silinder akan terhubung ke manifold yang sama, dan berbagi ruangan sebelum disalurkan ke exhaust system melalui pipa kolektor. Masalahnya adalah jarak antara port klep pembuangan tiap silinder hingga ke kolektor adalah tidak sama antara satu silinder dengan yang lain. Karena berbagi ruangan di manifold, maka pada RPM tinggi, tekanan gas hasil buangan dari satu silinder bisa menjadi backpressure bagi silinder lain.
Dengan mengganti manifold standar dengan header aftermarket akan menghilangkan masalah ini, karena pembuangan tiap silinder akan dilayani oleh satu pipa tersendiri dengan panjang yang sama. Konfigurasi header untuk Mumun biasanya 4-2-1 atau 4-1.


3. Exhaust
Ada beberapa modifikasi exhaust di Mumun. Dari mulai mengganti (bahkan melepas) resonator, mengganti muffler, hingga modifikasi down-pipe. Teorinya, makin free-flow pelepasan pembuangan dari mesin akan makin baik, atau makin kecil backpressure (yaitu tekanan balik dari exhaust system ke arah mesin) juga makin baik. Namun pada kenyataannya, pada taraf tertentu mesin masih membutuhkan backpressure. 
Bila modifikasi exhaust ini menghasilkan sistem yang terlalu free-flow, biasanya akan timbul gejala 'ngempos'. Oleh karena itu modifikasi di sektor exhaust ini memang dikenal cukup tricky dan butuh proses trial and error yang cukup tinggi. Untuk itu tidak akan dibahas lebih dalam disini. Mungkin di thread lain.

4. Ignition
Intinya, modifikasi di sektor pengapian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pengapian pada ruang bakar sehingga seluruh campuran udara dan bahan bakar dapat terbakar sempurna dan menghasilkan torsi yang sesuai dengan spesifikasinya. Pembakaran yang tidak sempurna akan mengurangi tenaga mesin sekaligus residunya akan menimbulkan kerak yang berlebihan di dalam ruang bakar dan sekitarnya (misalnya klep).
Modifikasi di sektor ini dapat dimulai dengan menggunakan busi yang memiliki karakteristik spark (api) yang lebih baik. Misalnya dengan menggunakan busi2 kelas platinum atau bahkan iridium. Busi2 ini menggunakan bahan yang lebih baik daripada tembaga, sehingga menghasilkan spark yang lebih baik. Ujung elektrodanyapun biasanya runcing, yang akan memudahkan proses pelepasan elektron dari elektroda positif busi ke ground body. Teori ini yang membuat mengapa penangkal petir juga memiliki ujung runcing.
Langkah selanjutnya bisa dengan mengganti koil standar dengan koil2 aftermarket. Koil aftermarket memiliki spesifikasi tegangan yang jauh lebih tinggi dibandingkan koil standar. Penjelasannya sangat mudah, bahwa dengan tegangan yang lebih besar, maka diharapkan spark yang dihasilkan oleh busi akan menjadi lebih besar. Dengan demikian maka pembakaran dapat menjadi lebih sempurna. Koil-koil aftermarket yang banyak digunakan di KC seperti MSD, Jacobs, Mallory, Accel, atau bahkan koil2 mobil lain seperti ex Taruna atau Timor. Pembahasan soal koil bisa dilihat disinihttp://forum.karimunclub.org/showthread.php?tid=53.
Penyempurnaan pengapian masih bisa ditingkatkan dengan mengaplikasikan modul-modul pengapian seperti MSD 6AL, Jacobs EnergyPak, SpeedSpark, dll. Modul2 ini pada dasarnya adalah CDI juga, yang menyempurnakan kerja CDI standar sebagai ignitor bagi koil. Output dari CDI standar akan menjadi input modul ini. Setiap satu spark dari CDI standar akan men-generate multiple spark di modul, bahkan hingga sembilan spark yang akan dikirim ke koil selama durasi hingga 20 derajat. Dengan teknologi multiple spark ini diharapkan campuran BBM-udara yang tidak terbakar sempurna pada spark pertama akan terbakar di spark2 selanjutnya. Modul ini juga menguatkan spark power dari CDI standar hingga ratusan mili Joule.


NA Stage 2 (Porting and Polished)

Seperti diketahui, pada mesin2 yang diproduksi masal, banyak part2 yang diproduksi dengan tingkat efisiensi yang rendah. Misalnya pada intake manifold, exhaust port, dan juga klep. Port2 pada intake, exhaust dan klep, bila diteliti sering tidak terlalu pas. Begitu juga dinding2 intake manifold masih bertekstur seperti kulit jeruk.
Pekerjaan porting adalah melakukan pengepasan (hehehe... bahasanya aneh yak) dari semua port2, baik intake maupun exhaust. Beberapa modifikator juga melakukan porting yang membuat sudut klep (dan lubangnya) hingga pada saat klep menutup bisa sangat presisi (angled valve job).
Pekerjaan polishing adalah menghaluskan dan membentuk dinding2 intake sehingga aliran udara dari karburator bisa masuk ke ruang bakar (combustion chamber) dengan lebih mulus. Dengan kecilnya hambatan udara ini maka diharapkan akan lebih banyak udara yang bisa masuk pada saat piston berada dalam langkah penghisapan, sehingga volumetriknya akan meningkat.


Kesimpulan

Langkah2 seperti diatas adalah sedikit panduan bagi temen2 yang ingin memulai modifikasi di sektor mesin untuk Mumun tercintanya. Mana yang lebih didahulukan, atau part2 merk apa yang akan digunakan tentunya tergantung dari kebutuhan, dan tentu saja dari kantong anda.... hehehe... selamat bermodifikasi ria...

(disadur dari http://forum.karimunclub.org/showthread.php?tid=219 )


Coca Cola Story

Ada 3 kaleng coca cola, ketiga kaleng tersebut diproduksi di pabrik yang sama.


Ketika tiba harinya, sebuah truk datang ke pabrik,mengangkut kaleng-kaleng coca cola dan menuju ke tempat yang berbeda untuk pendistribusian.


Pemberhentian pertama adalah supermaket lokal. Kaleng coca cola pertama di turunkan disini. Kaleng itu dipajang di rak bersamadengan kaleng coca cola lainnya dan diberi harga Rp.4.000.

Pemberhentian kedua adalah pusat perbelanjaan besar.Di sana , kaleng keduaditurunkan. Kaleng tersebut ditempatkan di dalam kulkas supaya dingin dan dijualdengan harga Rp. 7.500.


Pemberhentian terakhir adalah hotel bintang 5 yang sangat mewah.

Kaleng coca cola ketiga diturunkan di sana.Kaleng ini tidak ditempatkan dirak atau di dalam kulkas.Kaleng ini hanya akan dikeluarkan jika ada pesanan dari pelanggan. 
Dan ketika ada yang pesan, kaleng ini dikeluarkan bersama dengan gelas kristal berisi batu es. 
Semua disajikan di atas baki dan pelayan hotel akan membuka kaleng coca cola itu,menuangkannya ke dalam gelas dan dengan sopan menyajikannya ke pelanggan. Harganya Rp. 60.000.

Sekarang, pertanyaannya adalah :Mengapa ketiga kaleng coca cola tersebut memiliki harga yang berbeda padahal diproduksi dari pabrik yang sama, diantar dengan truk yang sama dan bahkan mereka memiliki rasa yang sama


Lingkungan Anda mencerminkan harga Anda. 

Lingkungan berbicara tentang RELATIONSHIP.

Apabila Anda berada dilingkungan yang bisa mengeluarkan terbaik dari diri Anda, maka Anda akan menjadi cemerlang. 


Tapi bila Anda berada dilingkungan yang meng-kerdil- kan diri Anda, maka Anda akan menjadi kerdil.


(Orang yang sama, bakat yang sama, kemampuan yang sama) + lingkungan yang berbeda = NILAI YANG BERBEDA.


JADI, UBAHLAH LINGKUNGAN ANDA DIMULAI DARI DIRI ANDA SENDIRI!

Dec 9, 2012

PERTOLONGAN PERTAMA JIKA TERJADI SERANGAN JANTUNG

Setelah Anda sibuk kerja seharian dan sedang dalam perjalanan pulang dengan mengendarai mobil/ kendaraan sendirian. Tiba-tiba Anda merasakan sakit yang sangat di dada & mulai menjalar ke lengan, dagu. Tapi jarak ke RS terdekat kira-kira masih 5 km, lebih celakanya lagi Anda tidak tahu, apakah Anda mampu bertahan sampai sejauh itu?

Saat sendirian, terkena serangan jantung, bagaimana cara pertolongan pertamanya?

Seseorang ketika jantungnya tidak dapat berdenyut secara normal serta merasa hampir pingsan, ia hanya mempunyai waktu 10 detik untuk selamat dari maut. Setelah itu akan hilang kesadaran & pingsan.

Jika sekitarnya tidak ada orang memberi pertolongan pertama, penderita harus memanfaatkan 10 detik yang singkat ini berusaha untuk menolong dirinya sendiri.
Harus Bagaimana?

Jawabannya:

1. Jangan panik,
2. Berusaha berbatuk terus sekuat tenaga.
3. Setiap kali sebelum batuk, harus tarik nafas sedalam dalamnya dan berbatuk sekuat kuatnya, seperti hendak mengeluarkan dahak yang berada dalam dada.
4. Setiap selang 2 detik, Anda harus tarik nafas & berbatuk lagi, hingga pertolongan tiba atau kalau merasa denyut jantung sudah normal, silahkan istirahat dulu.

Apa tujuannya?
Tujuan tarik nafas adalah untuk memasukkan Oksigen ke dalam paru paru.
Tujuan batuk adalah untuk menekan jantung agar aliran darah bersirkulasi.

Pertolongan pertama cara ini dimaksud, agar penderita mempunyai kesempatan untuk ke Rumah Sakit.


*Di informasikan oleh:

Article published on No.20 of Journal of General Hospital Rochester

Dec 7, 2012

Skema Expense Keluarga


dapet sharing spt diatas.. setuju ga?
focusnya spt diatas, atau terbalik ??